Pipa Wakaf Sarana Air Bersih Sudah Datang dan Siap Dipasang
Wakaf Sarana Air Bersih – Pipa HDPE sepanjang 3500 meter dari Bekasi, Jawa Barat, sudah datang dan siap dipasang. Pipa tersebut akan digunakan untuk pipanisasi sarana air bersih dari Bak Doleng I Dusun Tlogowarak menuju Bak Dusun Karangnongko dan Dusun Temon di Bukit Njeruk. “Insya Allah awal April akan dipasang,” ujar Darminto, penanggung jawab project wakaf sarana air bersih Gunungkidul II, Rabu (25/3) di Gunungkidul, DIY.
Setelah pipa terpasang maka akan dilanjutkan dengan penyetelan (setting) pompa isap (pompa transfer) untuk membantu aliran air sepanjang 3,5 Kilometer tersebut. “Setelah itu semua beres, akan dilanjutkan dengan pembangunan sembilan depot air bersih (water shop) yang tersebar di Dusun Karangnongko dan Dusun Temon,” beber Darminto.
Project wakaf sarana air bersih Gunungkidul II merupakan realisasi dari program Water Action for People (WAfP) Badan Wakaf Al-Qur’an (BWA). Selain didukung kaum Muslimin secara perorangan, project ini juga didukung oleh CIMB Niaga Syariah, LAZ Indosat, Mazizka Pelindo II dan UPZ Kemenkeu.
Targetnya pada Juni mendatang project pembangunan wakaf sarana air bersih untuk kedua dusun tersebut rampung. “Mohon doa dari kaum Muslimin agar proses pengerjaan wakaf sarana air bersih Gunungkidul II berjalan dengan baik dan sesuai dengan rencana,” pungkas Darminto. Aamiin.