Setelah sebelumnya berhasil melayarkan AFKN Khilafah 1, kapal laut dakwah pertama untuk Muslim Papua, Badan Wakaf Al Qur’an (BWA) terus mengayunkan langkahnya melalui program Wakaf Quran + Air Bersih. Program ini makin melengkapi program-program inovatif lainnya yang digagas BWA.
Hingga saat ini, pemenuhan kebutuhan air bersih ternyata belum merata di semua tempat. Masih banyak daerah-daerah di Indonesia yang belum memiliki akses terhadap air bersih. Tiadanya akses terhadap air bersih, masyarakat setempat umumnya mengkonsumsi air yang diperoleh dari sungai atau sumber air yang tidak terjamin kualitasnya. Bahkan ada juga yang menggunakan air hujan sebagai konsumsi mereka. Meski ada sumber mata air alam, tidak jarang mereka harus menempuh jarak puluhan kilometer untuk mendapatkannya. Menurut penelitian Bank Dunia 1 dari 2 penduduk di Indonesia mengalami krisis air bersih. Apalagi, daerah dengan kondisi krisis air bersih umumnya dialami oleh warga masyarakat berpenghasilan rendah, kelompok masyarakat miskin, atau daerah terpencil yang masih rawan akidah dan pendidikan.
Berangkat dari kesadaran akan hal itu, BWA menggagas program Wakaf Qur’an + Air Bersih sebagai bentuk kepedulian bagi mereka yang masih sulit mendapatkan air bersih. Program ini dapat menjadi solusi masyarakat miskin dalam mengakses air bersih, dimana air bersih merupakan salah satu faktor penting untuk meningkatkan kualitas hidup mereka sehari-hari. Tersedianya air bersih, akanآ memudahkan masyarakat dalam menjalankan aktivitas-aktivitas lainnya, termasuk di dalamnya adalah aktivitas belajar dan ibadah.
Melalui program ini, wakaf Al Qur’an Anda akan didistribusikan kepada masyarakat di daerah rawan akidah dan pendidikan hingga ke pelosok Nusantara. Sementara itu, donasi air bersih Anda akan digunakan untuk membangun sarana air bersih di daerah yang membutuhkan, mulai dari pengeboran sumber air, pembuatan pompa, saluran air, bak penampungan, serta fasilitas lainnya, hingga sarana tersebut dapat dimanfaatkan oleh masyarakat luas. Sebuah program inovatif yang sangat cocok untuk membantu masyarakat yang masih sulit air bersih. Satu sisi, BWA -dengan dukungan donatur wakaf (wakif) ikut memecahkan salah satu persoalan pokok masyarakat, yaitu air bersih bagi kelangsungan hidup mereka. Di sisi lain, pembinaan masyarakat dengan Al Qur’an pun akan lebih mudah dilakukan.
Pada tahap pertama, BWA mentargetkan menghimpun 10.000 buah Al Al Quran untuk pembinaan masyarakat dan pembangunan sarana air bersih di 3 lokasi. Pertama, Ponpes Shofful Islam, Kp. Setu, Desa Sukajaya Pontang, Kab. Serang, Banten Selatan, untuk kebutuhan santri dan masyarakat di sekitarnya. Kedua, Kec. Ile Ape, Kab. Lembata, Nusa Tenggara Timur, untuk kebutuhan 6 desa dengan 6000 jiwa di dalamnya. Ketiga, Dusun Cikowoan, Desa Nunuk, Kec. Maja, Kab. Majalengka, Jawa Barat.
Program Wakaf Quran + Sarana Air Bersih menanti partisipasi Anda dengan menjadi donatur wakaf (wakif). Ayo tunaikan Wakaf Quran + Air Bersih Anda. Mari menebar Al Quran dan mengalirkan air bersih.[bwa]